Habis Gelap, muncul lah lilin

Biasanya suka dijadiin tebak-tebakan iseng,  habis gelap terbitlah terang.. itu PLN.
Kalau di Jawa, mungkin tidak terlalu bermasalah dengan masalah byar petnya PLN karena durasinya termasuk jarang. tapi kalau luar Jawa, hal itu jengkel karena terlalu seringnya byar pet. contohnya aja di Medan, ML disana bikin bete.

Didaerahku kemarin hari minggu yang menjadi hot topikya tentang PLN,  bukan karena byar pet nya tapi karena ada razia dari rumah kerumah. Razia diadakan oleh PLN bekerjasama dengan pihak kepolisian.

Banyak juga yang terkena razia ini, kasusnya juga beragam mulai dari memperlambat lari meteran, melepas kwh? sehingga aliran listrik yang masuk lossss. Ternyata yang kena denda juga bervariasi, mulai dari 200 ribu hingga puluhan juta.  Dan ga nyangka aja orang yang kelihatannya berkecukupan dan berkelebihan  maksudnya lebih tahu tentang peraturan, lebih tahu tentang hukum dan agama termasuk yang kena denda.

Ini terjadi didaerahku yang masih kampung, bagaimana dengan industri-industru atau tempat lain yang katanya ada kerjasama dengan orang dalam juga.

Mungkin masyarakat benar-benar meresapi bahwa PLN itu adalah Pencurian Listrik Negara.

Betul gitu teh Nie? 😀

12 comments on “Habis Gelap, muncul lah lilin

Leave a reply to pinkq Cancel reply